Potensi Citicoline sebagai Terapi Neuroprotektif yang Menjanjikan pada Anak Pasca-henti Jantung
by dr. Allen
| 04 Juli 2022
Perbaikan dalam prosedur resusitasi meningkatkan taraf kelangsungan hidup pasca-serangan jantung, tetapi cedera otak pasca-resusitasi yang disebabkan hipoksia iskemik merupakan salah satu komplikasi utama yang dapat menyebabkan kematian atau kecacatan pada saraf jangka panjang. Mekanisme cedera saraf pasca-henti jantung terdiri dari cedera primer dan sekunder. Cedera otak primer tidak dapat dihindari dan cedera otak sekunder biasanya dapat dicegah.