Detail Article

Superoxide Dismutase (SOD) Meningkatkan Apoptosis Sel Kanker Prostat

Dr. Josephine Herwita
Jun 16
Share this article
2ed083cf3ab82de471f4ebbd65b24486.jpg
Updated 21/Jun/2021 .

Kanker prostat merupakan salah satu kanker yang paling sering ditemukan pada pria. Proses inflamasi kronis berkontribusi terhadap progresivitas kanker pada banyak organ, salah satunya prostat, dengan peningkatan produksi reactive oxygen species (ROS). 


Superoixide dismutase (SOD) merupakan enzim antioksidan yang memiliki peranan penting dalam memerangi stres oksidatif pada sel dan manganese superoxide dismutase (MnSOD) merupakan enzim SOD primer yang terdapat pada mitokondroa. 


Sebuah penelitian meneliti pemberian suplementasi SOD eksogen dengan berbagai dosis pada sel kanker prostat PC-3 yang telah mengalami resistensi terhadap terapi hormonal dan metastasis. Hasil penelitian menunjukkan pemberian suplementasi SOD eksogen dengan dosis 125 mg dan 250 mg efektif meningkatkan kemampuan apoptosis sel kanker prostat.


Berdasarkan hal ini, peneliti menyimpulkan bahwa efek pemberian SOD eksogen dapat meningkatkan MnSOD, caspase 3, dan meningkatkan apoptosis dapat mencapai hasil yang terbaik pada dosis suplementasi SOD eksogen 125 mg dan 250 mg. SOD dapat dipertimbangkan sebagai pilihan terapi pasien dengan kanker prostat stadium lanjut yang telah mengalami resistensi terhadap terapi hormon dan metastasis. 


Silakan baca juga: Glisodin, sebagai antioksidan dan penunjang sistem kekebalan tubuh terhadap radikal bebas.

Gambar: Ilustrasi (sumber: https://www.unlockfood.ca/)

Referensi: Ismy J, Sugandi S, Rachmadi D, Hardjowijoto S, Mustafa A. The effect of exogenous superoxide dismutase (SOD) on caspase-3 activation and apoptosis induction in pc-3 prostate cancer cells. Research and Reports in Urology. 2020;Volume 12:503-508.


Share this article
Related Articles