Sebuah studi yang telah dipublikasikan secara online dalam Jurnal Nutrition Reviews April 2021, menyebutkan bahwa wanita yang kekurangan asupan vitamin B1, B2, B6, dan B12 akan meningkatkan risiko terjadinya depresi, studi sistematik review dan meta-analisis ini dilakukan oleh Yanjun Wu dari Department of Epidemiology and Health Statistics, the College of Public Health of Qingdao University, Qingdao, Republik Rakyat China.
Dalam sistematik review tersebut, Dr. Yanjun Wu mencari data hasil penelitian yang relevan dari "Web of Science" dan PubMed yang dipublikasikan dalam bahasa Inggris hingga September 2020, dan diperoleh sebanyak tiga belas artikel yang terkait dengan 18 penelitian dan studi observasional yang mengevaluasi hubungan antara depresi dan diet vitamin B1, B2, B6, dan B12 dimasukkan dalam penelitian ini.
Dari hasil analisis data yang dimasukkan dalam penelitian ini diperoleh RR gabungan (95% CI) depresi untuk kategori diet vitamin B1, B2, B6, dan B12 tertinggi vs terendah adalah 0,69 (0,55-0,87), 0,77 (0,67-0,89), 0,81 (0,71-0,93), dan 0,86 (0,75-0,99), masing-masing. RR gabungan (95% CI) depresi untuk kategori diet vitamin B2 tertinggi vs terendah adalah 0,80 (0,64-0,99) pada wanita dan 0,83 (0,67-1,02) pada pria, untuk diet vitamin B6 adalah 0,71 (0,59-0,86) pada wanita dan 0,92 (0,76-1,12) pada pria, dan untuk diet vitamin B12 adalah 0,79 (0,65-0,97) pada wanita dan 0,94 (0,77-1,15) pada pria.
Berdasarkan hasil tersebut, peneliti menyimpulkan bahwa asupan makanan vitamin B1, B2, B6, dan B12 mungkin berbanding terbalik dengan risiko depresi; hubungan terbalik yang diamati antara depresi dan asupan diet vitamin B2, B6, dan B12 signifikan pada wanita, tetapi tidak pada pria. Studi lebih lanjut diperlukan untuk mengonfirmasi hasil ini.
Gambar: Ilustrasi (sumber:https://www.jeanhailes.org.au/)
Referensi:
Yanjun Wu, Liming Zhang, Suyun Li, Dongfeng Zhang. Associations of dietary vitamin B1, vitamin B2, vitamin B6, and vitamin B12 with the risk of depression: A systematic review and meta-analysis. Nutrition Reviews. https://doi.org/10.1093/nutrit/nuab014