Detail Article

Risedronate vs Latihan Fisik dalam Mencegah Osteoporosis

dr. Esther Kristiningrum
Jan 28
Share this article
461c141cf5ef52e9da2dc1c4acd9a3ab.jpg
Updated 28/Jan/2022 .

Hasil suatu penelitian baru menunjukkan bahwa terapi risedronate pada wanita pascamenopause dengan BMD rendah secara bermakna lebih besar dalam meningkatkan BMD khususnya pada tulang belakang, dan menurunkan petanda penurunan BMD dibanding latihan fisik dan suplemen kalsium + vitamin D saja. Hal ini telah dipublikasikan dalam Jurnal Osteoporosis International tahun 2021.

Suatu penelitian acak dengan kontrol telah dilakukan untuk membandingkan perubahan densitas mineral tulang/ bone mineral density (BMD) dan turn over tulang pada 276 wanita pasca-menopause dengan BMD rendah dan sudah menopause dalam 6 bulan. Mereka diberi terapi risedronate plus suplemen kalsium + vitamin D (kelompok risedronate), latihan fisik plus suplemen kalsium + vitamin D (kelompok latihan fisik), atau suplemen kalsium + vitamin D saja (kelompok kontrol) selama 12 bulan. 


Dilakukan pemeriksaan BMD, petanda pembentukan tulang (Alkphase B atau alkaline phosphatase tulang dalam serum), dan petanda resorpsi tulang (Ntx serum) saat basal, setelah 6 bulan, dan 12 bulan. Peningkatan petanda-petanda tersebut dikaitkan dengan penurunan BMD.


Hasilnya menunjukkan adanya perbaikan BMD tulang belakang yang lebih besar pada kelompok risedronate dibandingkan kelompok latihan fisik (p<0,010) atau kontrol (p<0,001). Juga ditemukan perbedaan bermakna dalam penurunan Alkphase B serum (p<0,001 untuk kelompok risedronate vs kelompok latihan fisik ataupun kelompok risedronate vs kelompok kontrol), serta Ntx serum (p=0,04 untuk kelompok risedronate vs kelompok latihan fisik, dan p=0,007 untuk kelompok risedronate vs kelompok kontrol).


Dari hasil penelitian tersebut disimpulkan bahwa wanita pasca-menopause dengan BMD rendah sebaiknya memenuhi kebutuhan kalsium dan vitamin D yang adekuat dan latihan beban pada tulang. Penambahan penggunaan bisphosphonate dapat meningkatkan BMD, khususnya pada tulang belakang.



Gambar: Illustrasi (by jcomp - freepik.com)

Referensi:

Waltman N, Kupzyk KA, Flores LE, Mack LR, Lappe JM, Bilek LD. Bone-loading exercises versus risedronate for the prevention of osteoporosis in postmenopausal women with low bone mass: a randomized controlled trial. Osteoporosis International 2021 [Internet]. Available from: https://link.springer.com/article/10.1007%2Fs00198-021-06083-2. https://doi.org/10.1007/s00198-021-06083-2


Share this article
Related Articles
Related Products
6dd9462e30cf0d90440fe23295353737.jpg
451cd93320d4538cb8a5934bbc26450a.jpg
b152f615115ac64e2539ebdf3bf50081.jpg
80274fb87695856c0d83edfec24fc761.jpg
d46d3dd5e5f6d33e406cad8098fe4d93.jpg
5f437dce46acfbd61a7bc2a3725028c1.jpeg
923d6e0897424edb0c9d0035c6d75695.jpg
cf1da69ebd1116c86d6034cd26156209.jpg
09398813888303dfaefa623ae2a4a24e.jpg
21d69f2e287ce250dbe7cb364df65d4b.jpg